Seorang China menjual kaleng-kaleng botol berisi udara untuk mempromosikan bahaya kabut asap yang ada di Beijing. Meskipun Beijing tidak begitu panas namun kantor berita di seluruh dunia terus melihat perkembangan keadaan kota itu saat ini karena kondisi atmosfernya yang sarat asap nyatanya sangat tidak layak untuk sebuah kehidupan terutama manusia.


Seolah-olah hal itu tidak cukup untuk meningkatkan kesadaran para masyarakat dan pemegang kebijakan, seorang pengusaha sekaligus aktivis lingkungan Chen Guangbiao kini memasarkan udara kalengan untuk sesama warga dengan harapan menciptakan dampak besar tentang situasi yang memprihatinkan ini.

Dia berharap pemerintah China dapat bertindak secepatnya dalam menangani masalah udara yang tercemar ini. Masyarakat memang telah dihimbau untuk tetap dirumah dan mengenakan masker namun udara tidak akan berubah begitu saja tanpa adanya tindakan dari semua pihak.


Kembali ke kaleng udara yang dijual, kaleng ini bukannya memiliki udara segar didalamnya, melainkan berisi chip yang dapat mendeteksi oksigen negatif sehingga penggunanya dapat lebih waspada dalam menghirup nafas. JIka udara kotor ada disekitar ruangan, tutup kaleng akan otomatis menutup. Chen menjual kaleng-kaleng ini hanya 80 sen perkaleng. Dia mengatakan dia tidak akan mendapatkan keuntungan dalam menjual kaleng-kaleng itu namun dia menilai bahwa perbuatannya dapat setidaknya membantu masyarakat Beijing.

Sumber : Technabob
Comments
0 Comments