Sering menggunakan hape saat kapanpun dan dimanapun, baik itu beraktivitas maupun ketoilet, pasti ada kalanya hapemu terjatuh dan tidak menutup kemungkinan masuk ke dalam lubang toilet. Meskipun cukup aneh namun faktanya hampir 19 persen orang didunia yang menggunakan hape saat ketoilet menjatuhkannya kedalam air (lubang toilet). Jika anda punya cukup uang anda bisa membilasnya dan membeli hape baru namun kini ada cara yang lumayan unik untuk menyelamatkan hapemu.

Hape masuk toilet

Video diatas yang dibuat oleh Minute Hacks mempunyai solusinya. Meskipun cara yang digunakan cukup aneh namun bisa dipraktekkan jika kecelakaan seperti Androidmu mendarat pada tempat yang tidak seharusnya.

Video diatas menjelaskan jika hape terjatuh kedalam lubang toilet, langkah pertama yang kamu harus lakukan adalah ambil hapenya dan kibaskan. Ini dilakukan agar air dibagian luar hape tidak masuk lagi kedalam komponennya. Selanjutnya ini yang unik, Jika hapemu adalah iPhone matikan dan jangan lepaskan baterai kemudian masukkan kedalam plastik yang berisi beras. Beras sangat baik menyerap air dalam komponen hape. 

Namun jika kamu mempunyai hape selain iPhone semisal, android atau lainnya, sebelum memasukkan hape kedalam plastik, pastikan kamu melepas komponen seperti baterai, casing dan lainnya yang bisa dilepas kemudian baru dimasukkan semuanya kedalam kantong berisi beras tadi. Tunggu selama 24 jam sebelum dinyalakan kembali. Berhati-hatilah pada komponen kuningan pada hape seperti jack audio dan baterai.
Comments
0 Comments